Rabu, 10 November 2010

Hari Pahlawan.. Maknanya??

      Dewasa ini makna hari pahlawan tidak begitu terasa. Mungkin hanya sebagian orang yg bisa memaknainya, sedangkan lainnya tidak. Hari Pahlawan biasanya diisi dengan upacara, atau terkadang ada yg mengadakan perlombaan- perlombaan untuk memperingati hari Pahlawan. Tapi menurut saya makna sebenarnya dari Hari Pahlawan bukanlah hal-hal yg seperti itu. Makna sebenarnya adalah kita meneruskan perjuangan mereka dengan memajukan negara ini. Kita lihat masih banyak "kerusakan" di negara kita, janganlah sia-siakan perjuangan beliau yg rela mati demi membela negara kita, demi memperjuangkan negara ita. Untuk itu kita sebagai generasi penerus, menyambung pada artikel sebelumnya tentang Sumpah Pemuda, janganlah kecewakan, jangan kotori apa yg para pahlawan perjuangkan. Mereka mendapatkan semua ini tidak mudah dan penuh perjuangan, dan kita sekarang tinggal menikmati hasilnya.
        Untuk itu marilah kita menjadi orang-orang yg sukses di bidang masing-masing, lalu menjadi warga negara yg baik, yg membantu atas kemajuan negara ini. Jangan mau kalah atau "dikendalikan" oleh negara luar.
Merdeka!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar